Pengabdian Masyarakat: Pendampingan pembelajaran Fisika SMP IT Ulul Azmi

Pendampingan Praktikum dan Pembelajaran Mata Pelajaran Fisika Sub Materi Pesawat Sederhana untuk SMP IT Ulul Azmi Cimahi melalui Media Youtube sebagai Solusi Permasalahan Pendidikan Ditengah Wabah Pandemic Covid 19

Tim dosen dari prodi S1 Teknik Telekomunikasi Fakultas Teknik Elektro Universitas Telkom yang terdiri dari:

  1. Dr. Sofia Naning Hertiana, S.T., M.T.
  2. Dr. Nyoman Bogi Aditya Karna, S.T., M.T.
  3. Sussi, S.Si., M.T.

pada tanggal 20 November 2020 melakukan kegiatan pengabdian masyarakat di SMP IT Ulul Azmi Cimahi. Pengabdian Masyarakat menggunakan bantuan dana internal skema reguler periode 2 Tahun 2020 dengan judul kegiatan “Pendampingan Praktikum dan Pembelajaran Mata Pelajaran Fisika Sub Materi Pesawat Sederhana untuk SMP IT Ulul Azmi Cimahi melalui Media Youtube sebagai Solusi Permasalahan Pendidikan Ditengah Wabah Pandemic Covid 19”.

Kegiatan pendampingan praktikum dan pembelajaran pesawat sederhana dilakukan menggunakan media Youtube dan onsite diSMP IT Ulul Azmi. Kondisi pandemi COVID-19 tidak memungkinkan dilakukan pelatihan dengan jumlah peserta yang banyak sehingga peserta pelatihan hanya perwakilan tim dosen beserta guru mata pelajaran IPA.  Link youtube untuk kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan yaitu https://youtu.be/mIB-82hp6Ak dan https://youtu.be/4uwoEDWnTx8.

Tim dosen mengucapkan terimakasih atas sambutan yang luar biasa dari yayasan Ulul Azmi, Kepala Sekolah SMP IT Ulul Azmi dan  jajaran guru SMP IT Ulul Azmi. Kegiatan pengabdian masyarakat berjalan lancar dan mitra memiliki harapan besar untuk kelanjutan program pada periode selanjutnya di SMP IT Ulul Azmi.

 

 

About the author: bte

Leave a Reply

Your email address will not be published.